
SAMARINDA, Updatekaltim.com – Anggota Komisi IV DPRD Kaltim, Salehuddin mengusulkan kepada Pemprov Kaltim untuk berkoordinasi kepada Universitas Mulawarman (Unmul) guna penambahan program studi (Prodi) Pendidikan Luar Biasa.
Hal ini dilakukannya akibat minimnya tenaga pendidik anak berkebutuhan khusus (ABK) di Kaltim. Salehuddin menerangkan para ABK yang menempuh pendidikan di Sekolah Luar Biasa (SLB) ialah sektor yang kini butuh perhatian khusus. Sebab, jumlah guru yang ada sangat minim. Dari 34 SLB di Kaltim, 11 berstatus negeri dan sisanya swasta. Dari keseuruhan pun hanya terdapat 380 guru dengan siswa mencapai 2.507 orang.
“Ini persoalan utama, karena kurangnya pendidikan luar biasa, padahal itu sangat dibutuhkan,” kata Saleh, Rabu (25/10/2023).
Karena itu dirinya mengusulkan agar Pemprov Kaltim bisa bekerja sama dengan Unmul untuk buka prodi baru, dikarenakan sampai sekarang belum ada prodi tersebut. Pasalnya, ada kabupaten kota yang meminta penambahan guru SLB tersebut.
“Ini tantangan tersendiri bagi Pemprov Kaltim untuk memenuhi kebutuhan tersebut,” tutupnya.
(Adv/dprdkaltim/Isl)