SAMARINDA, Updatekaltim.com – Wakil Ketua DPRD Kaltim Seno Aji turun langsung ke lapangan meninjau pembangunan proyek drainase di Kelurahan Loa Ipuh Kecamatan Tenggarong, belum lama ini.
Pembangunan ini menggunakan anggaran pendapatan dan belanja daerah (APBD) Provinsi Kaltim sebesar Rp6 miliar untuk panjang sekitar 200 meter, yang mana merupakan perjuangan politikus asal Partai Gerindra ini.
“Pekerjaannya sudah cukup bagus dan sudah rampung sepanjang 200 meter,” ungkap Seno, Selasa (24/10/2023).
Ia menyebut dari pembangunan drainase ini juga terdapat wilayah yang merupakan kewenangan pemerintah kabupaten (Pemkab) Kukar.
“Ada sekitar 700 meter lagi yang perlu diselesaikan permasalahan sosialnya oleh pemerintah kabupaten,” tuturnya.
Hal ini dikarenakan wilayah tersebut merupakan kewenangan Pemkab Kukar. Karenanya diharapkan agar dapat segera dijalankan.
“Karena ini masuk wilayah rawan banjir, jadi kalau sudah diperbaiki supaya tak rentan lagi ketika musim hujan tiba. Sehingga roda perekonomian masyarakat sekitar dapat terus berjalan,” tutupnya.
(Adv/dprdkaltim/Isl)